8 Maret 2022

doctorSHARE Luncurkan Program Antenatal Care di Kabupaten Kotabaru

Share

Kotabaru, doctorSHARE –  Demi menyukseskan target sistem kesehatan nasional dalam mengurangi angka kematian ibu (AKI) hingga di bawah 70 per 100.000 kelahiran hidup (KH) dan mengakhiri kematian bayi (AKB) hingga 12 per 1.000 KH pada 2030, doctorSHARE meluncurkan program Antenatal Care (selanjutnya akan disingkat ANC) di Kabupaten Kotabaru, Kalimantan Selatan selama 6 bulan ke depan dengan dukungan penuh dari Pemkab Kotabaru – melalui Dinas Kesehatan dan dan  Ikatan Bidan Indonesia (IBI) cabang Kotabaru.

ANC (Antenatal Care) sendiri merupakan pemeriksaan kehamilan yang bertujuan untuk meningkatkan kesehatan fisik dan mental pada ibu hamil secara optimal, hingga mampu menghadapi masa persalinan, nifas, menghadapi persiapan pemberian ASI secara eksklusif, serta kembalinya kesehatan alat reproduksi dengan wajar.

Peluncuran Program ditandai dengan kegiatan pelatihan ANC bagi para bidan dan kader selama satu minggu (07 – 12/03) ke depan. Kegiatan secara resmi dibuka oleh Kepala Dinas Kesehatan yang diwakili oleh Kabid Kesmas Dinkes Arya Nor Abdi.SKM.MM dan dihadiri oleh jajaran pejabat/ perwakailan dari Dinas Kesehatan, IBI Kota Baru, Para Kepala Puskesmas, dan lebih dari 50 bidan dari 3 puskesmas sebagai peserta pelatihan.

Menariknya program ANC ini dirancang sebagai kelanjutan promosi kesehatan ibu dan anak (KIA) yang sebelumnya sudah dilakukan oleh Rumah Sakit Apung (RSA) Nusa Waluya II milik doctorSHARE dalam 3 bulan (10/21 – 12/21) pelayanan medis dasar dan lanjutan di Kotabaru. Selama tiga bulan, tim doctorSHARE saat itu berhasil memberikan pelayanan medis kepada  5.637 pasien dan vaksinasi masal sekitar 1045 dosis ke sejumlah wilayah yang masyarakatnya belum mendapat layanan vaksinasi.

Bagi doctorSHARE perhatian terhadap masalah kesesehatan ibu dan anak yang dilakukan secara berkesinambungan melalui RSA Nusa Waluya II dan program ANC merupakan bentuk partisipasi aktif untuk memenuhi target sistem kesehatan nasional untuk menurunkan angka kematian ibu dan anak.

“Kita tahu sendiri angka kematian ibu (AKI) di tahun 2015 mencapai 305/100.000 kelahiran hidup. Sangat jauh dari target 70/100.000 kelahiran hidup pada tahun 2030,” papar dr.Reymond L. Tobing selaku Kordinator Program ANC doctorSHARE.

Oleh karena itu program ANC ini memiliki target jangka Panjang yakni untuk menurunkan angka kematian ibu dan anak, baik di Kotabaru maupun di Indonesia secara umum. Melalui pendampingan, dan rangkaian pelatihan diharapakan para nakes (bidan dan kader) mengalami peningkatan kapasitas sehingga ibu-ibu hamil dapat merasakan dan melakukan kegiatan mandiri untuk kesehatan kehamilannya, seperti senam hamil dan pengolahan makanan berbahan pangan lokal.

Pada pembukaan program ANC kali ini doctorSHARE menghadirkan secara langsung 4 fasilitator nasional berpengalaman dari Teman Lahiran untuk memberikan pelatihan salama satu minggu ke depan kepada para peserta. Hal disambut  baik oleh Pemkab Kotabaru maupun oleh para peserta pelatihan.

“Kami sangat senang atas inisiatif doctorSHARE dalam mengadakan program ANC ini. Kami di sini sangat butuh pendampingan dan peningkatan kapasitas semacam ini, dan terima kasih karena langsung difsilitasi oleh fasilatator nasional,” tandas Arya Nor Abdi.SKM.MM mewakili Kepala Dinas Kesehatan Kotabaru.

*End